Ornamen Pilar / Tiang Di Dalam Raudhah Masjid Nabawi
Pada masa zaman Rasulullah ﷺ, Pilar/tiang-tiang Masjid Nabawi terbuat dari pohon kurma. Posisi Tiang-tiang tersebut terletak di Raudhah Syarifah yang luasnya 144 m2. Berikut ini adalah beberapa nama-nama tiang (usthuwaanah) yang berada di dalam Raudhah Masjid Nabawi – Madinah:
- Al-Usthuwaanah al-Mukhalqah
- Al-Usthuwaanah al-Qur’ah atau Usthuwaanah Aisyah
- Usthuwaanah At-Taubah/Usthuwaanah Abu Lubabah
- Usthuwaanah As-Sarir
- Usthuwaanah Al-Haras
- Usthuwaanah al-Wufud
Tempat-tempat ini mengingatkan kita kepada Rasulullah ﷺ dan para sahabatnya. Dulu, beliau ﷺ dan para sahabatnya pernah shalat, duduk, dan bercakap di tempat-tempat ini. Sebagaimana Abu Bakar pernah teringat Nabi ﷺ satu tahun setelah beliau wafat. Abu Bakar naik ke atas mimbar kemudian mengucapkan, “Sesungguhnya Rasulullah ﷺ pernah berdiri di tempat aku berdiri sekarang…” lalu beliau menangis karena teringat akan Rasulullah ﷺ.

Pada zaman Umar bin al-Khattab, saat ia dan kaum muslimin masuk ke wilayah Syam, di waktu shalat Bilal bin Rabah mengumandangkan adzan. Saat sampai lafadz “asyhadu anna Muhammad Rasulullah” semua kaum muslimin menangis. Mereka teringat saat Bilal mengumandangkan adzan di masa Rasulullah ﷺ.
Sumber: – http://wmn.gov.sa/news/7819/41/الأساطين-المشهورة