Ada beberapa tips yang bisa di terapkan dalam memasang kaca cermin agar berfungsi maksimal dalam Interior ruangan anda :
- Kaca Cermin tanpa bingkai yang ingin di pasang menutupi sebagian atau seluruh dinding sebaiknya di lapisi tripleks dengan ketebalam 6mm – 8mm di sesuaikan dengan bidang kaca yang akan di pasang kemudian elemen cermin siap di tempelkan pada dinding, penggunaan mur atau baut khusus kaca dapat di gunakan untuk menjaga keamanan agar kaca tidak jatuh.
- Untuk bidang dinding yang luas, pilihlah kaca cermin yang tebal agar tidak mudah retak, Jika ukurannya tidak terlalu besar bisa menggunakan cermin yang lebih tipis.
- Pasang kaca cermin dekat dengan sumber cahaya seperti lampu gantung, lampu meja atau lampu dinding tujuannya agar memaksimalkan efek pencahayaan pada isi ruangan.
- Tak hanya pada dinding, Cermin juga bisa di pasang pada plafon sebagai DROP CELLING. Untuk keamanan pastikan kaca cermin terpasang dengan baik dan kuat kalau perlu tambahkan list di sekelilingnya.
- Jika anda memiliki Artwork yang menarik, Coba pasang kaca cermin di hadapannya sehingga menghasilkan bayangan Artwork yang bisa di nikmati dari sisi lain ruangan.
- Meletakkan kaca cermin di depan jendela yang mengarah ke taman dapat memasukkan pemandangan luar ke dalam ruangan.
- Sebagai variasi untuk mempercantik cermin, tambahan bordir sandblasting sesuai kreasi anda ini akan membuat kaca cermin yang tadinya polos akan menjadi lebih Artistik.
Selamat mencoba semoga Tips ini bermanfaat. By. Gudang Art Design